Mengelola eksistensi publik anda
Saat anda memposting di TikTok, hal pertama yang anda harus selalu ingat adalah privasi anda. Foto profil, foto sampul, dan deskripsi anda bersifat publik, sehingga bisa dilihat oleh siapa pun. Pastikan anda mempertimbangkan dengan baik tentang hal-hal yang anda pilih untuk dicantumkan. Selain perlindungan yang kami berikan secara aktif bagi pengguna, kami juga menawarkan fasilitas keamanan untuk membantu anda mengelola presensi digital anda.
Anda memegang kendali atas video anda
Kami ingin anda memiliki kendali penuh atas hal yang anda bagikan dan tidak bagikan. anda dapat menyesuaikan pengaturan privasi untuk profil anda (membuatnya pribadi atau publik) serta video anda.
- Tentukan siapa yang bisa menonton video anda: Dengan mengatur akun anda ke mode "Pribadi", sehingga hanya pengguna yang anda diizinkan yang akan bisa mengikuti anda dan melihat video anda. Untuk mengatur akun anda ke pribadi, buka pengaturan anda, buka "Privasi dan keamanan", dan aktifkan "Akun pribadi".
- anda juga bisa menentukan siapa yang bisa melihat video anda untuk tiap video, saat memposting dan setelah memposting. Hal ini membuat anda dapat memiliki profil publik dan tetap bisa membagikan konten tertentu dengan audiens yang anda pilih.
- Batasi pengunduhan video anda: Jika anda tidak ingin video anda diunduh oleh orang lain, buka "Privasi dan keamanan", dan nonaktifkan "Izinkan pengunduhan".
- Tentukan siapa yang bisa melihat video yang anda sukai: Agar video yang anda sukai tetap bersifat pribadi, buka pengaturan anda, buka "Privasi dan keamanan", dan ketuk "Siapa yang bisa melihat video yang anda sukai".
Membatasi komentar yang tidak diinginkan
Atur komentar pada video anda dengan menentukan siapa yang dapat berkomentar di akun anda, tetapi juga menyaring kata-kata tertentu yang tidak ingin anda lihat.
Mengendalikan siapa yang bisa berkomentar
Untuk menentukan siapa saja yang dapat berkomentar pada semua video dari akun anda, buka pengaturan anda, buka "Privasi dan keamanan", dan klik "Siapa yang bisa berkomentar pada video anda".
anda juga bisa mengubah pengaturan komentar anda pada tiap video:
- Buka video dan klik [...].
- klik "Pengaturan privasi".
- klik "Izinkan komentar" untuk mengaktifkan atau menonaktifkan komentar.
Menyaring komentar
Buat sendiri daftar kata-kata kunci yang akan diblokir secara otomatis dari komentar pada video anda:
- Dari profil anda, buka pengaturan akun anda.
- klik "Privasi dan keamanan".
- klik "Saring komentar".
- klik "tombol aktifkan/nonaktifkan untuk mengaktifkan" > klik "Tambah kata kunci".
- Masukkan kata kunci dan klik "Selesai".
Mengendalikan interaksi dengan orang lain
Mengendalikan hal yang bisa dilihat orang lain pada profil anda
Jika anda mengatur akun anda ke mode pribadi, hanya pengikut anda yang bisa melihat unggahan terbaru anda serta video yang anda bagikan. Dengan begitu, anda pun dapat mengevaluasi dan menyeleksi akun yang anda perbolehkan untuk mengikuti anda.
Pesan langsung
Di TikTok, anda harus berusia di atas 16 tahun untuk mengirimkan dan menerima Pesan Langsung.
Jika anda berusia di atas 16 tahun, pilih siapa yang anda izinkan untuk mengirimkan pesan langsung kepada anda dengan:
- Dari profil anda, buka pengaturan akun anda.
- klik "Privasi dan keamanan".
- klik "Siapa yang bisa mengirimkan pesan langsung kepada anda".
- klik dan pilih antara "Teman" atau "Nonaktifkan".
Blokir akun
Kami mengharapkan pengguna untuk mengikuti Panduan Komunitas kami dan memperlakukan orang lain di TikTok dengan secara hormat. Jika seseorang melanggar peraturan ini, atau membuat anda tidak nyaman dengan melakukan perundungan terhadap anda atau melecehkan anda, anda dapat memblokir pengguna tersebut dan melaporkan perilakunya. Saat anda memblokir seorang pengguna, ia tidak akan dapat menghubungi anda, atau melihat dan berinteraksi dengan konten anda.
Memblokir akun atau pengguna
- Buka profil pengguna yang anda akan blokir.
- Klik [...] di sudut kanan atas.
- Klik"Blokir" dan konfirmasi.
Jika anda berubah pikiran, buka blokir pengguna tersebut dengan mengklik "Buka blokir". anda juga bisa membuka pengaturan anda, buka "Privasi dan keamanan" > "Akun yang diblokir" dan klik "Buka blokir".
Melaporkan konten atau akun
Kami mendorong komunitas TikTok kami di seluruh dunia untuk melaporkan konten apa pun yang dianggap tidak patut yang mungkin anda temui. anda bisa melaporkan video, akun, atau pesan langsung atau komentar yang anda terima.
Saat kami mengidentifikasi konten yang melanggar Panduan Komunitas kami, kami akan menghapus konten tersebut dan menonaktifkan atau memblokir akun yang terlibat dalam pelanggaran berat atau pelanggaran berulang. Jika ada ancaman potensi bahaya, kami akan mengeskalasi situasi tersebut kepada otoritas hukum yang berwenang untuk menjaga keamanan komunitas kami.
Pilih siapa yang bisa membuat Duet dengan atau Reaksi terhadap video anda
"Duet" dan "Reaksi" membuat kreator dapat saling berkolaborasi dengan video masing-masing. anda selalu memiliki kendali atas konten anda dan anda bisa memilih siapa yang bisa membuat melakukan Duet atau Reaksi terhadap video anda. Dalam pengaturan "Privasi dan keamanan" anda, anda bisa menentukan apakah tiap orang, teman, atau tidak ada siapa pun yang dapat membuat Duet dengan atau Reaksi terhadap video anda.
anda juga bisa menyesuaikan pengaturan “Duet” dan “Reaksi” anda pada tiap video saat memposting atau setelah memposting video.
Pelibatan Keluarga
Pelibatan Keluarga adalah fitur dalam aplikasi yang membuat orang tua, anggota keluarga, atau wali dapat membantu memastikan keamanan anda sembari anda menikmati berbagai video di TikTok. Pelibatan Keluarga tersedia dalam opsi Kesejahteraan Digital di pengaturan dan hanya bisa diaktifkan dengan izin anda.
Kami mengembangkan fitur ini untuk mendorong dialog antara anda dengan orang tua atau wali anda tentang pengalaman daring anda.
- Saat Pelibatan Keluarga diaktifkan, orang tua atau wali anda memiliki akses ke pengaturan berikut ini: "Pengelolaan waktu melihat layar", "Mode terbatas", dan "Pesan langsung".
- Orang tua atau wali anda hanya memiliki akses ke pengaturan di atas. Mereka tidak akan memiliki akses ke video yang anda tonton, pesan atau komentar yang anda terima atau kirimkan, atau akun yang berinteraksi dengan anda.
- Untuk menonaktifkan Pelibatan Keluarga, klik "Putuskan” dalam pengaturan Sambungan Keluarga anda. Orang tua atau wali sah anda akan mendapatkan notifikasi dalam aplikasi TikTok mereka, dan setelah 48 jam, sambungan pelibatan keluarga akan terputus. Untuk mengaktifkan fitur Pelibatan Keluarga kembali, anda harus menyambungkan akun anda lagi.