Gandeng brand dan kreator populer, TikTok Shopping gelar festival Ramadan selama satu bulan penuh dengan diskon hingga 99%, flash sale senilai Rp999, serta gratis ongkir

Jakarta, 25 Maret 2022 - Bulan Ramadan yang akan jatuh beberapa hari lagi mungkin akan memberikan suasana baru dibanding tahun sebelumnya. Kegiatan ciri khas bulan puasa seperti bukber dan mudik akan kembali dilakukan mengikuti kebijakan pemerintah yang baru. Tentunya, untuk menyambut perubahan ini, ada sejumlah hal yang perlu dipersiapkan agar perjalanan ibadah di bulan puasa tetap penuh berkah.

Untuk membantu Anda mempersiapkan kebutuhan Ramadan dengan lebih baik, TikTok Shopping kembali hadir dengan program "Bulan Berkah, Diskon Bertambah". Mulai 25 Maret hingga 25 April 2022, akan ada berbagai produk dan penawaran menarik dari para top brand dan seller di TikTok Shopping untuk membantu Anda menjalani bulan suci tahun ini dengan penuh berkah.

Lantas, hal apa saja yang perlu Anda persiapkan untuk menyambut bulan Ramadan sebentar lagi? Mari simak beberapa kiat berikut ini.

  1. Tetap fit saat puasa

Ramadan memang jadi momen tepat untuk meningkatkan iman dan takwa dengan menjalani ibadah puasa. Untuk itu, jaga stamina dengan mengonsumsi makanan sehat serta olahraga cukup, agar tubuh tetap bugar, bahkan saat mulai bekerja dari kantor. Rutin mengonsumsi yoghurt merupakan salah satu hal yang bisa Anda terapkan. Pasalnya, bakteri baik dalamnya dapat membantu sistem pencernaan tubuh dengan menekan pertumbuhan bakteri jahat, serta menjaga kesehatan mulut dan gigi.

Selain itu, upayakan tubuh tetap bergerak agar semakin fit, dengan berolahraga selama 30 menit di antara waktu menunggu berbuka atau setelahnya. Pilih olahraga dengan intensitas ringan seperti jalan, jogging, ataupun bersepeda. Alihkan perasaan lemas karena puasa! Sebagai alternatif, Anda bisa gunakan gawai true wireless sound (TWS) untuk menyetel lagu favorit selama melakukan olahraga agar ruang gerak tidak terganggu. Selamat mencoba!

  1. Kulit sehat dan glowing bukan hal yang mustahil

Tubuh manusia terdiri dari 60% cairan sehingga semua sistem yang ada pada tubuh bergantung dari air. Saat berpuasa, tubuh memang tidak mengonsumsi air dari makanan atau minuman dalam waktu yang lama. Tidak heran, kulit wajah cenderung lebih kering dan tampak kusam. Namun jangan panik, karena hal ini bisa diatasi dari dalam maupun luar tubuh. Gunakan botol minum 2 liter untuk menakar volume air yang tubuh butuhkan untuk satu hari, yang bisa menemani Anda berbuka puasa saat di kantor atau dalam perjalanan di tengah kemacetan. Prioritaskan pula makanan berbasis air seperti sayur dan buah saat sahur maupun berbuka.

Jika Anda sedang berpergian, jangan lupakan juga menggunakan pelembab. Pilih pelembab bertekstur gel yang cepat meresap ke dalam kulit atau skincare dengan fungsi mencerahkan yang aman digunakan sehari-hari dalam kemasan travel kit agar mudah dibawa kemana pun.

  1. Silaturahmi secara aman dan nyaman

Ramadan juga identik dengan momen menyucikan diri dan saling memaafkan, melalui ibadah silaturahmi. Di tengah pandemi ini, kegiatan iftar bersama keluarga inti ataupun perayaan Idul Fitri perlu dilakukan dengan menerapkan prokes yang baik. Siapkan dan letakkan stok masker dengan tiga lapisan pelindung di tempat strategis pada ruang tamu dan ruang keluarga Anda, agar mudah dijangkau.

Jangan lupa ciptakan suasana rumah yang menyegarkan dengan meletakkan smart aroma diffuser di atas meja tengah ruangan Anda. Tambahkan essential oil dengan aroma lavender yang menenangkan atau jeruk bergamot yang segar untuk menyemangati mood Anda. Setelah momen silaturahmi berakhir, jangan lupa untuk membersihkan setiap sudut ruangan agar anggota keluarga tetap sehat. Pilih alat pembersih multifungsi seperti vacuum cleaner yang dapat menyapu, menyedot debu, dan mengepel sekaligus.

Produk-produk di atas dan juga inspirasi kebutuhan Ramadan lainnya bisa Anda temukan di program TikTok Shopping "Bulan Berkah, Diskon Bertambah" yang berlangsung mulai tanggal 25 Maret hingga 25 April 2022. Sejumlah selebriti dan kreator TikTok, seperti Raffi_Nagita, Ria Ricis, Renny Antonius, dan Natasha Surya, siap mengisi waktu ngabuburit Anda dengan sesi livestream sales yang seru dan menghibur. Beragam brand ternama juga ikut serta dalam program ini, antara lain Realme dan Infinix dari kategori teknologi, Indomie, Prochiz dan Orang Tua dari kategori Food & Beverages, Makuku dan Zinus dari kategori Home & Living, Skintific dan BioAqua dari Heath & Beauty, Jiniso dan Erigo dan kategori Fashion, hingga Akulaku dari kategori elektronik.

Sesuai dengan tagline programnya, Anda bisa menikmati berbagai promo dan diskon menarik, seperti smart purchase memanfaatkan diskon sebesar 99%, flash sale senilai Rp 999, hingga layanan gratis ongkir. Tidak sampai di situ, di akhir program, pelanggan berkesempatan memenangkan Honda Brio untuk bersilaturahmi dengan anggota keluarga. Untuk informasi lebih lengkap mengenai program TikTok Shopping "Bulan Berkah, Diskonnya Bertambah" dan insiatif menarik lainnya dari TikTok Shopping, kunjungi tagar #RamadanDiTikTokShopping dan nikmati juga lagu khusus untuk Ramadan Sale selama program berlangsung.