• TikTok akan menyelenggarakan acara musik live global perdana bagi para penggemar, menghadirkan deretan musisi terbesar dunia
  • Tampil di "TikTok In The Mix" antara lain Cardi B, Niall Horan, Anitta, dan Charlie Puth, serta artis-artis pendatang baru dan tamu kejutan
  • "TikTok In The Mix" akan digelar pada 10 Desember 2023 di Sloan Park, Mesa, Arizona


TikTok telah menjadi rumah bagi penemuan musik dan tempat berkembangnya kreativitas dan kolaborasi. Setiap harinya, komunitas TikTok yang telah mencapai satu miliar orang di seluruh dunia terhubung dengan artis dan kreator favorit mereka. TikTok telah menjadi tempat di mana tren musik dimulai, dan lagu-lagu dari berbagai genre, era, atau gaya menemukan audiensnya.

Untuk merayakan kebahagian dalam musik di TikTok, hari ini kami dengan bangga mengumumkan "TikTok In The Mix" - the music experience from TikTok. "TikTok In The Mix" merupakan acara musik live global perdana yang menghidupkan musik, kreator, tren, dan pengalaman yang dinikmati dan diciptakan komunitas pengguna setiap harinya di TikTok.

Empat musisi terbesar di TikTok dan seluruh dunia menjadi bintang utama (headliner) di "TikTok In The Mix": Cardi B, Niall Horan, Anitta, dan Charlie Puth. Mengelilingi para yang akan tampil di tengah panggung, para penggemar akan menikmati pengalaman 'up close and personal' yang benar-benar unik.

Selain menghadirkan empat headliners, "TikTok In The Mix" juga menampilkan sejumlah pertunjukan live dari artis pendatang baru, di antaranya Isabel LaRosa, Kaliii, LU KALA, dan Sam Barber. Mereka semua adalah bagian dari program artis pendatang baru TikTok, yakni "TikTok Elevate".

Selain pertunjukan musik, "TikTok In The Mix" juga akan meramaikan fitur khas TikTok yaitu laman For You dengan serangkaian aktivitas yang terinspirasi oleh tren favorit komunitas TikTok.

"TikTok In The Mix" akan digelar di Sloan Park di Mesa, Arizona pada 10 Desember 2023, dan akan disiarkan secara global melalui TikTok LIVE. Para penggemar akan menikmati pertunjukan yang telah dikurasi secara khusus dari para kreator yang mereka cintai. Selain itu, penggemar juga dapat menyaksikan highlight dari tahun lalu. Video LIVE dan produksi acara dirancang khusus dalam format vertikal khas TikTok oleh sutradara pemenang penghargaan, Hamish Hamilton dan Done+Dusted.

"Tidak ada platform lain yang bisa menyatukan musik, kreativitas, dan komunitas layaknya TikTok. Lewat 'In The Mix', kami bertujuan untuk menghidupkan laman For You bagi para penggemar yang hadir di lokasi maupun mereka yang bergabung di TikTok," jelas Paul Hourican, Global Head of Music Partnerships and Programming, TikTok. "Visi kami adalah menyajikan sebuah pertunjukan yang dirancang khusus untuk era TikTok dan bagi komunitas pencinta musik di seluruh dunia.


Headliners di "TikTok In The Mix"

Musisi global, Cardi B (@iamcardib) telah memberikan inspirasi tak terbatas untuk berbagai tren di TikTok, dengan lebih dari 23,6 juta pengikut dan 29,6 miliar tayangan lewat tagar #cardib di TikTok. Pada tahun 2021, lagu hits-nya yang berjudul 'Up' menjadi pusat dari tren populer TikTok berkat kreativitas dan keterampilan menari yang dipamerkan para penggemarnya lewat suatu koreografi tari yang mencapai lebih dari 1,3 juta video. Efek Cardi B juga terus meningkat untuk lagu terbaru 'BONGOS', yang menantang para penggemarnya untuk ikut menari. Saat ini, lagu 'BONGOS' telah menghasilkan lebih dari 106 ribu video di TikTok.

"Saya mencintai TikTok karena platform ini memungkinkan saya untuk benar-benar terhubung dengan penggemar luar di seluruh dunia secara nyata. Saya tidak sabar untuk bertemu langsung dengan kalian semua di "TikTok in the Mix". Arizona, bersiaplah untuk berpesta dengan saya!" – Cardi B


Penyanyi dan penulis lagu asal Irlandia, Niall Horan (@niallhoran), terhubung dengan 6 juta penggemar globalnya yang menyebut diri mereka 'lovers' di TikTok dengan berinteraksi secara rutin melalui fitur Duet dan Stitch. Mulai dari para 'lovers' yang secara aktif memberikan komen soal era cardigannya maupun saat Niall memamerkan video terbarunya LOOK FAB FEEL FAB, Niall telah membangun komunitas yang penuh dedikasi serta aktif terlibat dengannya di TikTok. Awal tahun ini, Niall menjadi salah satu artis ternama di pusat penemuan musik global #NewMusic, tempat di mana penyanyi dan penulis lagu ini memberikan kilasan lagu-lagu dari album nomor 1 miliknya yang berjudul ‘The Show.’

“Saya sangat mencintai penggemar saya di TikTok dan sangat bersemangat untuk bisa membawakan ‘The Show’ di acara 'TikTok In The Mix'. Saya juga sangat menantikan untuk tampil di tempat yang spesial dan menghadirkan pertunjukan yang luar biasa untuk semua penggemar yang akan hadir serta semua penggemar yang akan menonton dari seluruh dunia secara LIVE di TikTok." - Niall Horan


Anitta (@anitta) merupakan musisi global terverifikasi asal Brasil yang memiliki lebih dari 22,7 juta pengikut dan lebih dari 21,3 miliar tayangan di TikTok. Anitta seringkali memperlihatkan rutinitas tariannya yang rumit dan proses di balik layar dari penampilannya kepada para penggemarnya. Tahun lalu, Anitta membagikan video saat dia membawakan lagu hits-nya, 'Envolver' yang berhasil menginspirasi jutaan penggemar untuk menciptakan kembali tarian ikonik tersebut yang hingga saat ini telah menghasilkan 2,1 juta video di TikTok.

“Saya sangat bersemangat untuk tampil di "TikTok In The Mix" dan merayakannya bersama para penggemar. Arizona, apakah Anda siap untuk musik funk Brasil?!” – Anitta


Seorang pengguna TikTok sejati, Charlie Puth (@charlieputh) sering berbagi keunikan proses kreatifnya dan perfect pitch miliknya kepada 22,1 juta fansnya. Charlie dikenal sering memberikan bocoran tentang lagu barunya dengan bertanya "what if there was a song that..." sebelum menampilkan permainan garis bass yang funky, progresi akor yang kompleks, hingga efek suara yang tidak biasa untuk membangkitkan semangat menjelang perilisan lagu terbarunya. Keberadaan Charlie yang kharismatik dan ramah di TikTok telah mengumpulkan 478 juta likes, 5 miliar tayangan, dan lebih dari 1,8 juta video untuk lagunya yang berjudul "How Long".

"TikTok telah memberikan saya kesempatan untuk terhubung dengan penggemar saya secara langsung. Dengan begitu, saya bisa menunjukkan proses kreatif saya sekaligus memperlihatkan bagaimana mereka bisa menemukan musik di mana pun mereka berada. Saya sangat mencintai komunitas yang telah kita bangun bersama dan senang menjadi bagian dari TikTok In The Mix." - Charlie Puth


Informasi Tiket "TikTok In The Mix"

"TikTok In The Mix" merupakan acara berbayar untuk semua usia (hadirin yang berusia di bawah usia 18 tahun harus didampingi oleh orang dewasa).

Tiket pre-sale akan tersedia di TikTok secara eksklusif. Penggemar yang mengikuti headliner di TikTok akan menerima kode spesial untuk bisa membeli tiket pada hari Jumat, 27 Oktober pukul 23.00 WIB (9.00 Pacific Time) sampai Selasa, 31 Oktober pukul 12.59 WIB (Senin, 30 Oktober 2023, 10.59 Pacific Time). Tiket general sale dapat dibeli pada Kamis, 2 November pukul 23.00 WIB (9.00 Pacific Time). Untuk informasi lebih lanjut, ketik "In The Mix" di aplikasi TikTok atau kunjungi TikTokInTheMix.com.