Oleh: Adam Presser, Head of Operations & Trust and Safety

  • Fitur baru dalam Family Pairing (Pelibatan Keluarga) memberi orang tua alat tambahan untuk menetapkan batasan dan batas waktu yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan keluarga masing-masing.
  • Fitur meditasi baru dalam aplikasi dirancang untuk membantu remaja mendapatkan waktu tenang jika mereka menggunakan TikTok setelah pukul 22.00.
  • Feed Sains, Teknologi, Rekayasa, and Matematika (STEM) kini tersedia di lebih dari 100 negara dan dinikmati oleh jutaan remaja setiap minggunya.


Setiap hari, remaja di seluruh dunia mengekspresikan kreativitas, terhubung dengan teman, dan belajar di TikTok. Kami menghadirkan perlindungan terbaik pada akun remaja secara otomatis (default) untuk memastikan mereka memiliki pengalaman yang positif di TikTok, serta memberikan ketenangan bagi para orang tua. Pengalaman positif ini terlihat dari keberhasilan #LearnonTikTok dan #SerunyaBelajar, yang membangkitkan minat baru dalam berbagai bidang, mulai dari geologi lokal hingga sejarah kuno. Selain itu, sejak kami meluncurkan kanal khusus STEM, jutaan remaja mengunjungi feed tersebut setiap minggunya. Hari ini, kami memperluas fitur keluarga untuk memberi orang tua lebih banyak pilihan dalam menyesuaikan akun remaja mereka. Kami juga memperkenalkan fitur baru untuk membantu remaja membangun kebiasaan digital yang seimbang.


Alat pengawasan sederhana untuk keluarga

Sejak meluncurkan fitur Pelibatan Keluarga di TikTok lima tahun lalu, kami terus menambahkan fitur baru berdasarkan tanggapan dari keluarga serta panduan dari para ahli. Kini, kami meningkatkan fitur Pelibatan Keluarga dengan menghadirkan cara bagi orang tua untuk mengatur waktu penggunaan TikTok bagi remaja mereka. Setiap remaja dan keluarga memiliki kebutuhan yang berbeda—baik saat waktu keluarga, sekolah, malam hari, atau saat liburan akhir pekan. Kini, pengasuh/wali dapat menggunakan fitur baru Time Away (Waktu Istirahat) untuk menentukan kapan remaja mereka harus beristirahat dari TikTok. Orang tua juga dapat menjadwalkannya secara berulang sesuai kebutuhan keluarga. Jika ada perubahan rencana, remaja dapat mengajukan permintaan tambahan waktu, tetapi keputusan akhir tetap ada di tangan orang tua.

Kami juga menambahkan fitur yang memungkinkan orang tua melihat siapa yang diikuti oleh remaja mereka di TikTok, siapa yang mengikuti mereka, serta akun yang telah mereka blokir. Dengan visibilitas yang lebih besar terhadap jaringan sosial remaja mereka, orang tua dapat melakukan percakapan yang lebih baik serta membantu anak remaja mereka mengembangkan literasi digital yang dibutuhkan.

Kami juga memahami bahwa orang tua ingin tahu lebih banyak tentang konten yang diakses remaja mereka di TikTok. Oleh karena itu, dalam beberapa bulan mendatang, ketika remaja melaporkan sebuah video yang menurut mereka melanggar aturan TikTok, mereka dapat memilih untuk memberi tahu orang tua, pengasuh, atau orang dewasa tepercaya pada saat yang sama, bahkan jika mereka tidak menggunakan fitur Pelibatan Keluarga.

Dengan pembaruan ini, orang tua kini dapat melihat atau menyesuaikan lebih dari 15 fitur keamanan, kesejahteraan, dan privasi, termasuk:

  • Mengaktifkan kembali feed khusus STEM, jika remaja mereka sebelumnya telah mematikannya. Feed ini kini tersedia di lebih dari 100 negara dan dinikmati oleh jutaan remaja setiap minggu.
  • Menetapkan batas waktu penggunaan harian yang dapat disesuaikan. Misalnya, orang tua dapat memilih untuk membatasi penggunaan TikTok hingga 30 menit pada hari sekolah tetapi memberi waktu lebih lama di akhir pekan. Jika batas waktu yang ditetapkan orang tua telah tercapai, remaja hanya dapat menggunakan TikTok jika orang tua membagikan kode akses unik. Bahkan jika orang tua tidak menyesuaikan pengaturan waktu layar, setiap pengguna di bawah 18 tahun secara default memiliki batas waktu harian 60 menit.
  • Mengembalikan akun remaja mereka ke pengaturan privasi secara default (akun pribadi) jika sebelumnya mereka mengubahnya menjadi publik.


Membantu remaja belajar kebiasaan digital yang seimbang

Kami juga mengumumkan cara baru untuk mendorong remaja beristirahat di malam hari. Jika remaja di bawah 16 tahun menggunakan TikTok setelah pukul 22.00, feed For You (Saran) mereka akan diinterupsi oleh fitur 'waktu tenang' baru. Saat pertama kali muncul, seluruh layar akan menampilkan musik yang menenangkan agar mereka dapat bersantai dan menyadari waktu yang telah berlalu. Jika mereka tetap menggunakan TikTok setelah pengingat pertama, kami akan menampilkan peringatan kedua yang lebih sulit untuk diabaikan. Seperti sebelumnya, kami secara sengaja tidak mengirimkan notifikasi kepada remaja pada malam hari, dan pengaturan ini tidak dapat diubah.

Kami merancang fitur ini berdasarkan praktik terbaik dari teori perubahan perilaku dengan memberikan dorongan positif guna membantu remaja membangun kebiasaan digital yang lebih baik dalam jangka panjang. Di negara-negara tempat fitur ini telah diuji coba, sebagian besar remaja memilih untuk tetap mengaktifkan pengingat ini. Dalam beberapa minggu mendatang, kami juga akan menguji penambahan latihan meditasi dalam pengingat waktu tenang, karena penelitian menunjukkan bahwa meditasi dapat meningkatkan kualitas tidur.

Seperti setiap fitur baru, kami ingin mendengar masukan dari komunitas TikTok. Untuk merancang langkah ke depan, kami juga melakukan riset dengan orang tua dan remaja di seluruh dunia untuk memahami bagaimana kami dapat membantu remaja membangun kebiasaan digital yang seimbang.


Bermitra dengan industri dan masyarakat sipil untuk membangun konsensus tentang verifikasi usia

Verifikasi usia merupakan salah satu tantangan paling kompleks bagi platform digital, pembuat kebijakan, dan regulator. Kami terus menegakkan aturan usia dan menambahkan cara tambahan untuk memastikan pengguna TikTok berusia sesuai dengan ketentuan. Sebagai bagian dari upaya penegakan aturan, kami menggunakan teknologi seperti pembelajaran mesin (machine learning) untuk mencegah pengguna di bawah 14 tahun menggunakan TikTok serta memastikan bahwa remaja mendapatkan pengalaman yang sesuai dengan usia mereka.

Selain itu, kami bermitra dengan Telefónica untuk memahami bagaimana orang dapat menggunakan informasi usia dari penyedia layanan seluler mereka sebagai verifikasi usia. TikTok juga mendukung Multi-Stakeholder Dialogue on Age Assurance (Dialog Antar Pemangku Kepentingan mengenai Verifikasi Usia), sebuah inisiatif yang dipimpin oleh Centre for Information Policy Leadership dan WeProtect Global Alliance, dalam mempertemukan platform digital, regulator, pembuat kebijakan, serta organisasi hak privasi dan anak untuk membahas pendekatan industri terhadap verifikasi usia.


"Fitur keamanan remaja terbaru dari TikTok menegaskan pentingnya keterlibatan orang tua dan kebiasaan layar yang sehat. Dengan menyediakan lebih banyak alat bagi orang tua untuk membimbing pengalaman digital anak remaja mereka, pembaruan ini membantu menciptakan lingkungan daring yang lebih seimbang dan aman. SEJIWA sepenuhnya mendukung inisiatif yang memberdayakan keluarga untuk #SalingJaga bersama." – Diena Haryana, Founder SEJIWA.